Sabtu, 27 Mei 2006

Gempa Bumi di Yogya

Sumber : detik.comBencana demi bencana seakan tiada habisnya. Belum selesai gunung Merapi menyelesaikan hajatnya, muncul lagi musibah gempa bumi. Saya fikir gempa biasa saja, namun ternyata gempa dengan kekuatan yang cukup dahsyat sekitar 5,6 SR. Rumah-rumah beton runtuh, dan ratusan orang meninggal tertimpa berbagai bangunan.

Di hadapan Tuhan, manusia sunguhlah kecil, sangat kecil dan bahkan tidak ada apa-apanya. Pada saat-saat seperti ini, rasanya kekayaan, kepintaran, jabatan, pengaruh, sungguh tiada artinya. Semua perencanaan dan kuasa manuasia tiada artinya.

Tiada yang bisa kita sombongkan dihadapanNya. Dan yang bisa kita lakukan adalah berdoa, memohon ampun dan keselamatan, dan mendekatkan diri pada Pemilik Jiwa. Mudah mudahan Allah segera mengakhiri segala bencana baik yang disebabkan alam maupun kelalaian manusia sendiri.

Turut berdukacita atas gempa yang terjadi di Yogyakarta dan Jawa Tengah. Mudah-mudahan Allah menguatkan hatimu.

14 komentar:

  1. Ya di madiun juga gempa, cukup besar namun .. Alhamdulillah tidak menimbulkan kerusakan berarti.

    Kalau ada bencana begini , pasti bakal ramai2 menhgujat "Tuhan" .... hhhh

    BalasHapus
  2. bagaimana dengan di trenggalek? apa juga kena efek dari gempa di jateng?
    semoga saudara2 kita ygkena musibah di berikan ketabahan
    dan imanyang kuat
    semua ini adalh ujian bagi insan di dunia
    semoga tuhan segera mengakhiri segala cobaan yang di berikan ke negeri kita tercinta , hingga kita bisa kembali mengawali kebangkitan negeri kita yg telah runtuh

    BalasHapus
  3. gempa mulai dari sabang sampai maurauke, setelah aceh, pulau nias, yogyakarta, selanjutnya dimana lagi ya....... mungkin akn bergerak ke timur indonesia...........

    BalasHapus
  4. turut berduka cita atas gempa bumi di yogakarta...
    semoga kita semua dapat mengambil hikmah dan manfaat dari bencana tersebut...dan bagi masyarakat yogya dan sekitarnya, semoga diberi ketabahan dan kesabaran yang luar biasa dari Allah SWT...Amien...

    BalasHapus
  5. turut berduka cita atas gempa bumi yang terjadi di yogya dan sekitarnya...
    semoga kita semua dapat mengambil hikmah dan manfaat dari kejadian ini...dan untuk masyarakat yogya dan sekitarnya semoga diberi ketabahan dan kesabaran yang luar biasa besar dari Allah SWT...Amien...

    BalasHapus
  6. ada apa dengan negeri ini ya pak...?
    semoga tangis kesedihan tidak ada lagi di negeri ini, amien

    BalasHapus
  7. smoga diberi ketabahan untuk semua yang tertimpa musibah diyogya

    BalasHapus
  8. Allah SWT tidak akan memberikan cobaan pada umat-Nya di luar batas kemampuan umat itu sendiri..
    So.. kejadian ini adalah teguran buat kita semua.
    Kalo ga mau kena musibah mari kita kembali ke jalan yang Diridhoi-Nya..
    Saudara2 ku yang terkena bencana semoga kalian diberikan ketabahan dan kesabaran , semoga semua amal baik kalian di terima , semoga kalian mendapatkan tempat yang layak disisi-Nya... kami di sini semua mendoakan mu..
    .....
    Kulihat Ibu Pertiwi
    Sedang bersusah hati
    Air matamu berlinang
    merintih dan berdoa...

    BalasHapus
  9. Saya turut prihatin atas musibah yang terjadi di jokja,mungkin inikah tanda-tanda dunia mau kiamat,betapa banyak kemaksiatan yang dilakukan didnia ini,manusia mulai melupakan tuhannya,dan hanya mementingkan kepentingan duniawi sesaat,oleh karena itu marilah kita bangun moal diri kita menjadi lebih baik lagi,amiiiin!

    BalasHapus
  10. semoga saudara2 kita disana diberikan ketabahan

    BalasHapus
  11. Hidup didunia tidak ada yg kekal. Semua akan kembali pada ALLAH.

    BalasHapus
  12. semoga keluarga yang terkena musibah selalu mendapat ketabahan dari AllohSWT.

    BalasHapus
  13. rahmad santosa19 Jun 2006, 16.34.00

    Assalamu'alaikum w. w.
    Saya daerah korban gempa, membuthkan bantuan untuk recovery tempat ibadah (masjid), mengharap dr masy hampir tdk mungkin. Kepada para pengusaha, dermawan atau siapapun baik pribadi atau klp yang ingin beramal jariyah, Insya Allah, kami dapat tunaikan amanh itu. Yang berminat dapat hubungi saya"Rahmad santosa, Jetak, Mulyodadi,Bambanglipuro,Bantul No Tlp. 08121564439, (0274)7159360. Semoga amal Bapak/ibu/sdr diterima Allah SWT, Amin
    Wassalamu'alaikum. w. w

    BalasHapus
  14. Gempa 27 Mei 2006 silam menyisakan " puing-puing bangunan & jiwa ". Tapi kita tdk boleh tenggelam dan terjepit dalam puing-puing tersebut. Mari kita bangkit lagi & terus berusaha untuk membangun apa yang telah hancur. Sama seperti siklus hidup ketika ada yang mati maka akan banyak yang tumbuh. Ketika Tuhan menghilangkan sesuatu yang kita miliki, maka Dia akan menggantikannya dengan yang lebih baik. Karena dalam setiap Rencana Tuhan pasti itulah yang TERBAIK buat Kita UmatNya.

    Edie N
    [email protected]

    BalasHapus

Artikel mungkin sudah tidak up to date, karena perkembangan jaman. Lihat tanggal posting sebelum berkomentar. Komentar pada artikel yg usianya diatas satu tahun tidak kami tanggapi lagi. Terimakasih :)