Minggu, 08 Januari 2017

Cerita Sejarah Daarut Tauhiid yang Menginspirasi


Pagi tadi, seperti biasa, saya menyeka ibu saya ang stroke. Bapak mendengarkan radio, dengan ceramah pagi yang kebetulan diisi AAgym.

Ada satu cerita yang sangat menarik. Adalah bagaimana Pesantren Daarut Tauhiid terbentuk. Bukan tiba-tiba dan bim salabim. Bukan diawali dengan dukungan dana yang besar. Semuanya brangkat dari nol.

Dikisahkan, beliau memulai membuat pondok pesantren dari satu kamar kos, kemudian berkembang dua kamar kos, sampai semua kamar kos (20 kamar). Kos itu beralamat di jalan Geger Kalong 38 Bandung.

Lalu, setelah sekian waktu, kamar kos itu terbeli.

Hari berganti hari, bulan berganti bulan, tahun berganti tahun, dan pesantren yang diberi nama Daarut Tauhiid menjelma seperti sekarang ini.

Bagi saya cerita ini memberi arti yang amat dalam, amat dalam.

*) gambar dari Tempo
   

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Artikel mungkin sudah tidak up to date, karena perkembangan jaman. Lihat tanggal posting sebelum berkomentar. Komentar pada artikel yg usianya diatas satu tahun tidak kami tanggapi lagi. Terimakasih :)