Jumat, 01 Mei 2009

Planet Trenggalek

Beberapa hari yg lalu mas Abid Famasya, pemilik blog Seize the Day! mengisi Buku Tamu saya sembari meninggalkan pesan, “Pak, komunitas blogger Trenggalek nggak ada ya ?? Kapan-kapan buat ya, jangan lupa aku diundang”. Pesan itu menyadarkan akan janji saya kepada beberapa blogger Trenggalek, bahwa saya akan mendorong terbentuknya komunitas blogger Trenggalek setelah pemilu legislatif selesai.

Membuat komunitas bukanlah persoalan  gampang, maka untuk sementara waktu, targetnya di turunkan dulu dengan membuat sebuah Web Agregator saja. Dengan agregator itu saya berharap bahwa tulisan, gagasan, dan apapun namanya dari para penulis Trenggalek, baik yang penulis profesional  maupun penulis amatiran seperti saya, bisa dinikmati dari satu pintu.  Tujuan lainnya adalah mengumpulkan blog-blog dari orang-orang yang mempunyai kaitan dengan Trenggalek, yang selama ini tersebar tanpa ada gateway yang bisa dijadikan pintu gerbang untuk menuju ke blog-blog itu.

Faktanya, banyak orang trenggalek dengan gagasan dan tulisan yang berkualitas. Seperti  Pak Bonari, yang mempunyai ilmu mendalam tentang sastra Jawa, atau Kang Mulyono seorang pegiat LSM yang sekarang menjadi Anggota Legislatif di Trenggalek. Ada mas Hendra Prasetyo yang bisa menjelasakan panjang lebar tentang Pajak, dan masih banyak lagi yang tidak mungkin saya sebutkan satu persatu.

Sampai hari ini mungkin masih sekitar 7 Blogger Trenggalek yang sebagian besar saya masukkan begitu saja ke dalam agregator ini, selanjutnya mudah-mudahan blogger  Trenggalek yang lain bersuka rela untuk mendaftarkan blognya di Agregator ini sehingga  bisa terjalin tali silaturahim diantara blogger Trenggalek.

Saat ini Agregator bisa diakses melalui alamat

  1. http://trenggalek.co.nr atau
  2. http://trenggalek.penamedia.com
  3. http://planet.ditrenggalek.com

Untuk mendaftar cukup mengirim email ke achedy_at_penamedia_dot_com

Demikian, meskipun kondisinya masih seadanya, mudah-mudahan ini menjadi awal yang baik bagi langkah selanjutnya khususnya untuk menjalin silaturahim diantara blogger Trenggalek, umumnya mudah-mudahan kontribusi ini bisa memberikan andil bagi informasi Trenggalek yang situsnya sampai tulisan ini dibuat belum bisa diakses.