Selasa, 15 Januari 2008

Penilaian Saya Terhadap Laptop Asus Eee

EEE PCLaptop Eee besutan ASUS akan segera diluncurkan. Sejak Harry Sufehmi mengumumkannya di blog, maka banyak sekali peminat laptop ini, terutama bagi mereka yang mobile. Handphone memang dirasa terlalu kecil dan terlalu sulit untuk digunakan mengetik, browsing dan melakukan tugas perkantoran. Orangpun memilih untuk menggunakan mini laptop, dengan ukuran kurang dari sama dengan 10 inchi.

Praktis, ringan - kerena kurang dari sekilo , bisa dimasukkan ke dalam tas apa saja, dan dibawa kemana saja. Sambil menunggu kita bisa membuka laptop dan bisa senantiasa mengerjakan tugas-tugas kita di waktu-waktu sisa.

Itulah kelebihan laptop Eee, namun menurut saya ada beberapa kekurangan yang menyertainya.

Pertama, ukuran resolusi yang hanya 800 X 600 menjadikan kurang nyaman jika kita menggunakanya untuk browsing, mengingat saat ini banyak situs menggunakan resolusi 1024 X 768. Sehingga situs dengan resolusi lebar yang lebih dari 800 akan menimbulkan scrool ke arah horisontal. Sangat tidak nyaman.

Kedua, ukuran monitor yang lebih kecil dari lebar layarnya, sehingga ada space cukup lebar dari sisi vertikel ke arah monitor. Menjadi kurang nyaman dilihat.

Ketiga, kita masih butuh CD/DVD Room external, karena laptop tidak menyediakannya. Ketiadaan device ini menurut saya akan merepotkan karena banyak software yang harus kita install dari CD/DVD Room.

Keempat, kita masih membutuhkan external storage karena space disk yang hanya 4 GB.

Kelima, ini yang mungkin sangat penting, harganya yang semual dijanjika sekitar $US 200, tetapi di sebuah counter dijual sekitar 4 jutaan. Naik dua kali lipat.

Laptop Eee akan sangat cocok bagi anda yang berprofesi sebagi penulis, juga sangat praktis bagi anda yang bekerja sebagai sysadmin network; juga pekerjaan office seperti mengetik dan membuat presentasi, atau untuk sekedar mendengarkan musik. Namun untuk programmer dan desainer kelihatannya kurang cocok dengan laptop ini.

Dengan kemampuan seperti itu sebenarnya Laptop ini hanya cocok pada kisaran harga 1,5 s/d 2 juta seperti isu sebelumnya. Jika ternyata sekarang harganya bisa sampai 3,9 juta saya kira terlalu mahal. Apalagi sekarang sudah muncul laptop kecil saingannya. Kita tunggu saja perkembangan persaingan mini laptop ini.

6 komentar:

  1. maaf pak edy, saya ikut nimbrung komentar, bahwa laptop yang sekecil itu maksudnya praktis malah sangat tidak praktis, saya sudah mencobanya

    BalasHapus
  2. Wah bagusan yang saingannya kang. Berapa ya harganya???

    BalasHapus
  3. Klo menurut sy laptop ini sngt praktis karena mudah dibawa kemana dan kegunaannya efisien ,dan lebìh baik lagi klo bisa harganya lebih murah ukuran mahasiswa

    BalasHapus
  4. saya lihat di rakitan.com kemarin harganya 3 juta...weks bukannya $200.

    dengan kapasitas 4 Gb juga mau nginstal apa, saya aja yang 8Gb buat zenwalk sekarang tinggal 500Mb mana tidak ada optik drive

    klo menurut saya sih harusnya harga jual di sini 2 juta atau kurang,

    klo segitu si saya lebih milih sekalian beli Laptop core2duo yang udah 5 jutaan.

    BalasHapus
  5. Sepertinya sudah ada yang eee edisi terbaru, tapi kalau dilihat saingannya yang 3,7 juta Quntel t8 sepertinya masih lebih baik yang t8...

    BalasHapus
  6. Sangat nyaman dan praktis....

    BalasHapus

Artikel mungkin sudah tidak up to date, karena perkembangan jaman. Lihat tanggal posting sebelum berkomentar. Komentar pada artikel yg usianya diatas satu tahun tidak kami tanggapi lagi. Terimakasih :)