Setelah beberapa lama menggunakan Zenwalk, akhirnya saya memutuskan menginstall Wine pada linux ini. Di Windows banyak sekali aplikasi pendukung yang freeware dan berkualitas. Salah satunya mungkin disebabkan di Windows memang banyak pembangun aplikasi yang cukup mudah digunakan seperti Visual Basic atau Delphi.
Untung di Linux ada emulator untuk menjalankan aplikasi-aplikasi Windows di Linux, meskipun Wine katanya adalah not Emulator. Memang untuk aplikasi-aplikasi besar lebih sering terjadi error, namun untuk aplikasi - aplikasi pembantu yang kecil, akan lancar-lancar saja.
Percobaan saya menggunakan wine-0.9.30 bisa menjalankan beberapa aplikasi yang cukup penting bagi saya seperti.
1. MWSnap untuk snapshoot
2. EditPlus
3. Kamus
4. WinRAR
Instalasi Wine pada Zenwalk membutuhkan sangat banyak dependensi, sehingga saya sarankan untuk melakukan instalasi via internet. Dengan mengetikkan "netpkg wine". Jika kita melakukan instalasi via internet maka netpkg akan mencari dan menginstall dependensinya.
Untuk instalasi pada komputer rumah, saya copy saja hasil download netpkg yang berupa paket-paket dependensi yang ada di /var/packages/extra untuk saya install di komputer rumah. Hasilnya wine berjalan dengan baik.
Sampai di kantor seorang rekan katanya juga mencoba menginstall Adobe Photoshop 7 di Zenwalk dengan bantuan wine. Hasilnya memang tidak kalah dengan yang di Windows. Sekarang memang sedang zenwalkisasi kantor he.. he...